Hello Blogger, pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang bahasa pemrograman dari C++. Pada kesempatan sebelumnya saya sudah membahas tentang bagaimana contoh program dari sistem Penggajian Karyawan.
Untuk saat ini saya akan membahas tentang bagaimana cara menghitung luas dan keliling persegi panjang dengan menggunakan scanf. Caranya sangatlah mudah, tapi mungkin bagi teman-teman yang masih baru belajar C++ akan sedikit kesulitan.
Maka dari itu saya akan share listing program yang sudah saya kerjakan sebelumnya. Dan di bawah ini adalah listing program untuk menghitung luas dan keliling persegi panjang menggunakan scanf :
#include <stdio.h>
#include <conio.h>
main()
{
int p, l, luas, keliling;
printf("Program Menghitung Luas dan Keliling Persegi Panjang\n");
printf("====================================================\n");
printf("\tMasukan nilai Panjang : "); scanf("%d",&p);
printf("\tMasukan nilai Lebar : "); scanf("%d",&l);
printf("====================================================\n");
luas=p*l;
keliling=2*(p+l);
printf("Luas Persegi Panjang Tersebut adalah : %d\n", luas);
printf("Keliling Persegi Panjang Tersebut adalah : %d\n", keliling);
getch();
}
Penjelasan :
- Variabel p, l, luas, dan keliling bertipe data integer.
- Scanf("%d",&p); untuk mengambil data dari inputan panjang.
- Scanf("%d",&l); untuk mengambil data dari inputan lebar.
- luas=p*l; untuk menghitung luas.
- keliling=2*(p+l); untuk mengitung keliling.
No comments:
Post a Comment