Cara Root Samsung Galaxy Star GT-S5282 Berkernel 2014



Cara Root Samsung Galaxy Star GT-S5282 Berkernel 2014

Hallo teman-teman semuanya, kembali lagi nih di DXTrip Blog. Semoga teman-teman betah ya untuk berkunjugn diblog yang abal-abal ini.

Oke pada kesempatan kali ini mimin mau share buat teman-teman yang mempunyai smartphone yang sangat canggih ini yaitu "Samsung Galaxy Star GT-S5282". Banyak dari teman-teman yang bilang "Bang gimana sih cara root galaxy star, kok susah ya padahal udah sesuai dengan tutornya", nah sekarang kita cek satu-satu.

Pertama kalian cek di pengaturan -> tentang ponsel, lalu kalian cari kernelnya. Jika kernel kalian bertuliskan tahun 2013 maka untuk tutorialnya teman-teman bisa lihat di Cara Root Samsung Galaxy Star GT-S5282. Jika kernel kalian bertuliskan tahun 2014 maka untuk tutorialnya akan mimin bahas di postingan ini. Oke berikut cara untuk root galaxy star yang berkenel 2014, pertama-tama download dulu bahan-bahan dibawah ini :
  1. Download : Odin
  2. Download : Samsung USB Driver
  3. Download : Kernel 2013
  4. Download : CWM v.6.0.3.7
Jika teman-teman sudah download semua bahan perang diatas yang akan kita eksekusi, selanjutnya teman-teman simak baik-baik tutorial dibawah ini :
  • Matikan ponsel.
  • Jika sudah dimatikan, lalu tekan tombol volume down + power + home secara bersamaan. Nanti akan otomatis masuk ke download mode dan selanjutnya tekan volume up untuk melanjutkan.
  • Lalu buka odin yang sudah kita download tadi.
  • Sambungkan ponsel dengan laptop/pc menggunakan kabel data, pastikan kabel datanya yang bagus biar tidak ada gangguan kesananya.
  • Tunggu hingga muncul tulisan 0:[COM8], lebih detailnya seperti gambar dibawah :


      • Jika sudah muncul tulisannya, maka selanjutnya adalah klik pada tombol PDA, kemudian arahkan ke file Kernel 2013 yang sudah kita download sebelumnya, kemudian klik start.
      • Kemudian tunggu hingga proses atau instalasinya sampai ada tulisan "PASS" yang berwarna hijau, lalu ponsel akan otomatis restart dan silahkan cabut kabel data.
      • Untuk memastikan apakah kernel sudah terinstal atau tidak, kalian bisa lihat di pengaturan -> tentang ponsel, dan lihat versi kernel yang sudah diinstal tadi. Apakah masih 2014 atau sudah berubah menjadi 2013.
      • Bila versinya sudah menjadi 2013, maka kalian bisa lihat bagaimana cara root galaxy star di postingan Cara Root Samsung Galaxy Star GT-S5282.
      Oke teman-teman, mungkin segitu saja yang bisa mimin kasih untuk postingan kali ini yaa. Semoga pada ngerti dengan apa yang sudah dibahas diatas, dan jika masih ada pertanyaan silahkan ditanyakan dikolom komentar ya. See you next time!

      No comments:

      Post a Comment